Tim penilai dikejutkan adanya pohon tumbang
Administrator 13 Maret 2019 08:31:28 WIB
Selasa,12 Maret 2019 Sampang sukses Laksanakan Evaluasi Perlombaan Desa tingkat Kabupaten Gunungkidul mewakili Kecamatan Gedangsari.
Acara diawali dengan pengalungan Bunga kepada ketua Rombongan yang diwakili oleh ketua TP PKK Kabupaten Gunungkidul Ibu Himawan yang langsung disambut oleh kesenian jathilan dari Turonngo Mudo dari padukuhan Sengonkerep yang diketuai oleh Saudara Gani.
Selanjutnya rombongan Tim di arahkan ke Padukuhan Sample yang berada di Kayen dengan iring-iringan rombongan motor Trail dan mobil jeep dari Karang Taruna desa yang di naiki oleh ketua Rombongan dan Kepala Desa . Di Padukuhan Sample diadakan simulasi penanganan bencana Pohon tumbang yang di simulasikan oleh Destana,Tagana,babinsa ,bhabinkamtibmas,beserta Linmas desa.rombongan kemudian diarahkan ke poskamling yang sudah dipersiapkan,Rumah Sehat,selanjutnya singgah di gedung Paud untuk memeriksa Asministrasi Padukuhan. Selama proses pemeriksaan Administrasi Rombongan diajak Senam Lansia yang di pimpin oleh ibu Sadikun , dan penampilan grup hadroh dari kayen.
Selesai acara di padukuhan sample tim dibawa menyusuri potensi wisata Luweng Sampang dan dilanjutkan panen raya, poskeswan dan langsung menuju Balai Desa. Di balai Desa Tim disuguhi potensi Desa Sampang, diantaranya Bazzar produk lokal, kesenian Pencak Silat dari Pondok Pesantrean Al Muttaqien, hadroh dari Sidomulyo , serta penampilan dari anak- inklusi binaan Self Help Governent (SHG) Desa Sampang.
Upacara Resmi diikuti dengan khidmad oleh lebih dari 2.000 Warga Masyarakat Desa Sampang yang Antusias mengikuti jalanya kegiatan dari pagi.Dalam kesan nya Ketua Tim Evaluasi Sudjoko,Sos.M.si yang hadir terlambat mengatakan Sangat bangga Warga Sampang yang sudah sedemikian baik, dan mengucapkan terimakasih dengan penyambutan yang luar biasa.
Komentar atas Tim penilai dikejutkan adanya pohon tumbang
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |