Sampang laksanakan Musdes
Administrator 25 Juli 2018 12:16:40 WIB
Rabu, 25 Juli 2018 bertempat dibalai Desa Sampang, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) laksanakan Musyawarah Desa ( MUSDES) RKPDes yang bekerjasama dengan Pemerintah Desa. Musyawarah ini menghadirkan Warga Sampang yang terdiri dari PKK, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat, Kader Kesehatan,Rt, RWsedangkan dari Muspika mengahdirkan Camat Gedangsari yang diwakili Kasi PMD, Babinsa Desa Sampang dan BABINKAMTIBMAS. Musyawarah ini mendapat Pendampingan dari Pendamping Desa Kecamatan Gedangsari Juniarto.
Dalam Musyawarah ini terdapat 4 bidang yaitu, bidang Penyelenggaraan Pemerintahan desa, bidang pelaksanaan pembangunan desa, bidang pemberdayaanMasyarakat desa, dan Bidang Pembinaan Masyarakat Desa.
di Tahun ini terdapat program baru Program Padat Karya Tunai Desa(PKTD) yang melibatkan warga miskin untuk pekrjanya, hal ini di laksanakan untuk mengurangi kemiskinan. PKTD berlangsung selama 2 tahun yaitu 2018 - 2019
Tahun 2019 Desa Sampang mewakili Kecamatan Gedangsari untuk melaksanakan lomba desa, sehingga harus segera membentuk tim 9.pembentukan tim 9 ini bertujuan agar lomba desa bisa berjalan lancar. Tim pelaksana agar segera merumuskan apa saja yang akan dilaksanakan dan harus juga menggali dari mana sumber dananya.Sumber dana yang bisa diakses di Desa ini adalah Penghasilan Asli Desa (PAD) yang tahun 2018 ini hanya mendapat Rp. 2.500.00, selain PAD Desa juga bisa mengakses dana dari ADD yang bersumber dari Pemerintah Kabupaten Gunungkidul, Dan Dana Desa(DD) yang bersumber dari transfer APBN pusat. DD hanya boleh digunakan untuk bidang pembangunan desa dan pemberdayaan masyarakat desa.
Dari Puskesmas Gedangsari 2 memberikan dukungan penuh akan kegiatan yang akan dilakukan Pemeritah Desa. salah satu bentuk dukungan puskesmas ini adalah dengan pelaksanann refresing kader yang meningkatkan pengetahuan kader, disamping itu kegiatan ini bisa memberikan update ilmu terbaru tentang kesehatan baik KIA, Lansia maupun kesehatan Remaja.
Hariyanta sebagai BABINSA Desa Sampang menghimbau agar program yang dijalankan desa Sampang berjalan lancar dan tidak menimbulkan konflik, sebisa mungkin meminimalisir terjadinya masalah diantara warga, hal senada juga disampaikan hari Nugroho BABINKAMTIBMAS Sampang. selain hal tersebut beliau mengatakan sebagai pengawas Dana Desa diharapkan adanya koordinasi yang baik antara TPK, Warga Masyarakat dan pemerintah desa.Dalam Himbauanya beliau mengatakan agar bahan material pembangunan sebisa mungkin tidakbertempat di badan jalan, apabila terpaksa di tempatkan dibadan jalan dianjurkan supaya diberi rambu dan penerangan yang cukup untuk menghindari terjadinya kecelakaan.Himbauan lainya adalah agar mewaspadai orang asing yang bertempat tinggal di lingkungan desa Sampang, apabila terdapat orang asing agar tetap prosedural, dimintai data KTP dan KK bila diperlukan. hal ini bertujuan sebagai salah asatu antisipasi adanya tindak kejahatan, peredaran narkoba maupun terorisme di wilayah Desa Sampang.
Komentar atas Sampang laksanakan Musdes
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |